
PKTD Setya Bhakti Desa Pagerwojo Sidoarjo Akan Adakan Bagi-Bagi Takjil dan Buka Bersama
- 07 Maret 2025
- 18 Like
- Dinsos Jatim
SIDOARJO - Pengurus Karang Taruna Desa (PKTD) Setya Bhakti Pagerwojo Kecamatan Buduran Kabupaten Sidoarjo dalam waktu dekat akan bagi-bagi takjil untuk masyarakat. Hal itu menjadi semangat mencari berkah para yodha Karang Taruna (Kartar) di momen bulan ramadhan.
Bagi-bagi takjil itu bertujuan untuk membantu masyarakat, terutama bagi musafir atau seorang yang masih di perjalanan. Disamping itu juga untuk memperkuat tali silaturahmi antar sesama masyarakat sekitar dan pengguna jalan.
Saat di wawancarai Ketua Bidang Medsos dan IT Kartar Jatim Muhammad Ma'mun Murod, Ketua PKTD Setya Bhakti Pagerwojo H Muhammad Najmy Amien SH menjelaskan, pihaknya ingin mengajak semua pihak untuk berbuat kebaikan. Terutama yodha-yodha muda PKTD Setya Bhakti.
“Dengan berdonasi atau turut serta dalam kegiatan ini, kita bisa berbagi kebahagiaan dengan sesama dan mendapatkan keberkahan di bulan Ramadhan,” ujarnya, Rabu (5/3/2025).
Berbagi takjil bersama ini akan diselenggarakan pada tanggal 23 Maret 2025 di sekitar jalan protokol Desa Pagerwojo. Bahkan dalam kegiatan itu akan ada acara buka bersama yang menjadi ajang kebersamaan bagi warga Pagerwojo dan sekitarnya.
“Panitia takjil bersama juga membuka open donasi bagi para dermawan dan dibuka mulai tanggal 3 - 25 Maret 2025. Bagi yang ingin mendonasikan amal jariyahnya bisa langsung ke rekening Bank Mandiri 1400021247409 atas nama Rahmat Royhan Ramadhan atau juga bisa menghubungi panitia di nomor 0812-5921-5914 dengan H Amien, dan 0895-8070-2205-0 dengan Rama. Acara takjil bersama ini berupa makanan dan minuman pembuka takjil,” pungkasnya.(mun/qal)